Kemeriahan Pawai Budaya Nusantara Jelang HUT ke-24 Papua Barat

Pawai budaya jelang HUT ke-24 Papua Barat/ist
Pawai budaya jelang HUT ke-24 Papua Barat/ist

Ribuan peserta pawai budaya nusantara memadati jalan protokol di Manokwari, ibu kota Provinsi Papua Barat.


Pawai budaya nusantara menjadi puncak Festival Seni Budaya Papua Barat ke-VIII Tahun 2023. Beragam atraksi budaya dipertontonkan untuk memberi semangat dalam bingkai kesatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Pawai budaya mengambil rute Borarsi-Jalan Imam Bonjol-Maniosi-Sanggeng- Bank Mandiri-Gereja Katolik, dilanjutkan menuju Stadion Sanggeng.

Pawai budaya dilepas oleh Penjabat Sekda Papua Barat, Jacob Fonataba. 

“Terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam pawai budaya. Kepala suku, paguyuban nusantara, seluruh masyarakat di Papua Barat yang terus menjaga persatuan,” jelasnya, Rabu (11/10). 

Pawai budaya juga menjadi rangkaian jelang HUT ke-24 Provinsi Papua Barat yang akan diperingati pada 12 Oktober 2023.

Dalam pawai budaya, peserta memakai pakaian adat, atribut pendukung, serta simbol rumah adat dari daerah masing-masing.